PALAS – Pengguna jalan mengeluhkan kondisi Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) menuju Kabupaten Padang Lawas yang rusak parah. Pasalnya, di lokasi ini kerap terjadinya kecelakaan lalu lintas sesama pengguna jalan, akibat kenderaan saling mendahului untuk mengelakkan lubang-lubang yang cukup dalam di tengah badan jalan tersebut.

Pantauan di lokasi, Minggu (3/11/2019), terdapat 4 titik jalan yang mengalami rusak parah dan banyak lubang menganga. Di antaranya yakni di wilayah Kecamatan Lubuk Barumun di sekitar Balakka Sitokkon dan Desa Huta Lombang, tepatnya di depan sekolah Akbid Baruna Husada terdapat dua titik serta di Desa Pasar Latong.

Anggota DPRD Palas H.Lokot Nasution, dari Dapil II prihatin melihat kondisi Jalinsum di Kecamatan Ulu Barumun yang rusak parah tersebut.

Lokot dari Fraksi Golkar ini berharap, Pemerintah Provinsi Sumut melalui Dinas Bina marga, segera memperbaiki jalan rusak dan berlubang tersebut untuk peningkatan pemeliharaan jalinsum agar tidak semakin parah rusaknya.

Sejumlah sopir pengangkut buah sawit yang melintas di jalan ini juga mengeluh. Apalagi di kawasan ini sangat rawan kecelakaan lalulintas jika kurang berhati-hati.

“Kecelakaan itu disebabkan karena menghindari lubang dan saling mendahului sesama pengguna jalan yang tidak sabaran,” ungkap M.Daulay saat melintas dari kawasan jalan rusak di Balaka Sitongkon untuk mengantar buah sawit ke pabrik PT VAL yang berada di Desa Hutalombang.

Kepala Dinas Bina Marga Provsu melalui UPT Bina Marga Gunung Tua, Ir Marlindo Harahap ketika dihubungi wartawan mengaku, bahwa jalan tersebut sudah pernah ditimbun sebelumnya, namun karena musim hujan kembali rusak.

Marlindo berjanji, dalam waktu dekat ini akan menurunkan alat berat untuk memperbaiki dan menimbun Jalan rusak tersebut, karena saat ini UPT Bina Marga Gunung Tua sedang melakukan perbaikan jalan di wilayah Sipiongot, Kabupaten Padang Lawas Utara.