PALAS – Bupati H.Ali Sutan Harahap (TSO) melantik 8 pejabat eselon III jabatan Administrator di lingkungan kerja Pemkab Padang Lawas, Selasa (29/10/2019) di Aula Komplek Perkantoran SKPD Terpadu Sigala-gala, Sibuhuan. Pengambilan sumpah dan pelantikan jabatan yang dipimpin Bupati TSO, dihadiri Sekda Palas Arpan Nasution, Dandim 0212/TS diwakili Danramil 08 Barumun Kapten Inf Fahri Batubara, perwakilan unsur Forkopimda lainnya serta pimpinan OPD.

Pejabat eselon III yang dilantik antara lain Budiman Nasution sebagai Kabag Administrasi Pemerintahan Umum di Sekdakab Palas, Eriono sebagai Sekretaris Dinas Pertanian, Rosidawati Suriani Pulungan sebagai Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Ahmad Dayan Nasution sebagai Sekretaris Dinas Perumahaan Rakyat, Kawasan Pemukiman dan Perhubungan, Achmad Fauzan Nasution sebagai Sekretaris Dinas Sosial, Agus Saleh Saputra Daulay sebagai Kabag Hukum Sekdakab, Nojul Hasibuan sebagai Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana dan Ibrahim Hasibuan sebagai Sekcam Kantor Camat Sosa.

Usai melantik para pejabat, Bupati TSO meminta, para pejabat yang dilantik agar benar-benar menjalankan tugas sesuai amanah yang diberikan.

“Dengan dilantiknya saudara dari status pelaksana tugas menjadi pejabat defenitif, diharapkan meningkatakan semangat dan gairah kerja, sehingga pelayanan kepada masyarakat semakin meningkat," ungkap TSO.

Pelantikan tersebut, lanjut TSO, berdasarkan keputusan Bupati Nomor : 821.3/748/Kpts/2019 tentang pengangkatan, pemindahan dan pemberhentian dalam jabatan Administrator di lingkungan Pemerintah Kabupaten Palas.

"Tanggung jawab pejabat adimistrator adalah memimpin pelaksanaan tugas-tugas yang belum tuntas. Oleh katena itu, lakukan inovasi dan kreasi yang produktif yang dapat mempercepat kemajuan organisasi yang membawa perubahan dan peningkatan yang lebih baik," pintanya.

Selain itu, Pejabat Eselon III, jangan terpaku terhadap hal-hal yang rutinitas.

"Dalam proses pelantikan ini, tidak ada pengutipan biaya apapun. Apabila ada pihak-pihak yang mengatasnamakan pemerintah meminta biaya dalam proses pelantikan ini, itu ulah oknum yang tidak bertanggung jawab," tegas TSO.

Di akhir pelantikan, Bupati TSO bersama Sekda Arpan Nasution serta pimpinan OPD mengucapkan selamat bertugas dan sukses dalam melaksanakan tugas kepada pejabat yang dilantik