PALUTA -Khawatir warganya terkena Infeksi Saluran Pernapasan Atas (ISPA) yang diakibatkan dari dampak asap kebakaran hutan dan lahan yang akhir-akhir ini melanda wilayah Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta).

Bupati Paluta Andar Amin Harahap keluarkan surat intruksi Senin (23/09/2019) liburkan sekolah dan warga Paluta diminta menggunakan masker saat melakukan aktivitas diluar rumah.

Kebijakan Andar dalam hal meliburkan seluruh sekolah mulai dari tingkat PAUD/TK,SD,SMP dan SMA ini dikarenakan kepeduliannya terhadap kesehatan para pelajar juga seluruh masyarakat yang berdomisili diwilayah Kabupaten Paluta.

Para pelajar akan mulai berlibur sekolah pertanggal 24 September 2019 hingga 25 September 2019. Selain meliburkan sekolah, Andar juga meminta kepada seluruh masyarakat Paluta untuk mengenakan masker saat berada melakukan aktivitas diluar rumah, mengenakan kacamata serta memperbanyak mengkonsumsi air putih agar dapat terhindar dari penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Atas (ISPA).

Tak ketinggalan, Bupati Paluta meminta kepada seluruh Forkopimda Paluta,OPD,Camat,Kepala Desa dan kepala Puskesmas Se-Kabupaten Paluta dapat memberikan dukungan penuh sesuai dengan tugas,fungsi dan kewenangan masing-masing dalam rangka optimalisasi pengendalian asap akibat dari kebakaran hutan dan lahan baru-baru ini.*