LABURA - Untuk meminimalisir terjadi kebakaran hutan dan lahan di wilayah hukumnya, Kapolsek Aek Natas melakukan pengecekan titik panas (hotspot) di Dusun IV, Desa Sibito, Kecamatan Aek Natas, Kabupaten Labuhanbatu Utara, Sabtu (21/9/2019) lalu sekira pukul 10.00. Pengecekan ini dilakukan di koordinat N 2.303435 - E 99.566307 dengan lokasi N 2,30172 - E 99,56392 di Dusun 4 Sibito, Labuhanbatu Utara.

Giat ini dilaksanakan Iptu JH. Pasaribu (Kapolsek Aek Natas) bersama Iptu H. Siahaan (Kanit Reskrim), Aiptu RA. Nainggolan (Babinkamtibmas Sibito), Aipda LT. Turnip, Aiptu Yoyon, Khoidir (Manggala Agni), Panji Surya Wibowo (Manggala Agni) dan juga masyarakat.

"Kesimpulannya, hotspot yang terpantau di Desa Sibito, titik api sudah padam," tukasnya.