PALUTA-Bersama Lembaga Seni Qasidah Indonesia (LASQI) Pemerintah Kabupaten Padang Lawas Utara gelar Festival Seni Qasidah ke II (Dua) tingkat Kabupaten Padang Lawas Utara baru-baru ini di Gedung Serbaguna Kantor Bupati.

Kegiatan yang berlangsung selama dua hari ini dihadiri dan dibuka langsung Bupati Padang Lawas Utara Andar Amin Harahap S STP, MSi,Ketua DPRD Mukhlis Harahap S. HI, Sekretaris Daerah, Pabung Kodim 0212/TS, Kapolsek Padang Bolak, Kepala cabang Rutan Gunungtua, Ketua MUI, Kakan Kemenag Paluta,Pimpinan OPD, Camat Se- Kabupaten Padang Lawas Utara serta tamu undangan lainnya.

Bupati Padang Lawas Utara dalam sambutannya mengatakan menyambut baik digelarnya pelaksanaan Festival Seni Qasidah yang diikuti 12 kecamatan tersebut, karena menurutnya kegiatan ini bukan hanya menentukan grup terbaik saja tetapi juga merupakan evaluasi terhadap kegiatan pembinaan yang dilakukan tingkat kecamatan.

Andar juga mengatakan seni Qasidah merupakan jalan bagi seniman Islam untuk memberikan hiburan kepada masyarakat yang berisi pujian kepada Allah SWT dan penghormatan kepada nabi Muhammad SAW.

“Saya senang dilaksanakannya Kegiatan kesenian ini,karena menurut saya kegiatan ini juga dapat dijadikan jalan dakwah sekaligus sebagai filter budaya asing yang tidak sesuai kepribadian bangsa Indonesia yang berbudaya dan menjunjung tinggi nilai-nilai moral dan akhlak,” ujarnya.

Adapun Pemenang lomba Festival Seni Qasidah untuk Group Qasidah Putra yakni terbaik I (Pertama) diraih oleh Kecamatan Portibi,terbaik II (Kedua) diraih oleh Kecamatan Padang Bolak Julu, terbaik III (Ketiga) diraih oleh Kecamatan Simangambat,juara harapan I (Pertama) diraih oleh Kecamatan Batang Onang.

Sedangkan pemenang untuk Group Qasidah Putri yakni terbaik I (Pertama) diraih oleh Kecamatan Dolok Sigompulon, terbaik II (Kedua) diraih oleh Kecamatan Portibi,terbaik III (Ketiga) diraih Kecamata Padang Bolak dan juara harapan I (Pertama) diraih oleh Kecamatan Padang Bolak Tenggara.

Kemudian pemenang Group Qasidah Putra dengan kategori vokalis terbaik diraih oleh Kecamatan Portibi,bass terbaik diraih oleh Kecamatan Portibi, ketipung terbaik diraih oleh Kecamatan Padang Bolak Julu, ritim terbaik diraih oleh Kecamatan Batang Onang.

Disisi lain busana terbaik diraih oleh Kecamatan Simangambat,dan juara favorit diraih oleh Kecamatan Dolok, kemudian pemenang Group Qasidah Putri dengan kategori vokalis terbaik diraih oleh Kecamatan Portibi,bass terbaik diraih oleh Kecamatan Dolok Sigompulon, ketipung terbaik diraih oleh Kecamatan Padang Bolak, ritim terbaik diraih oleh Kecamatan Dolok Sigompulon, busana terbaik diraih oleh Kecamatan Dolok Sigompulon,dan juara favorit diraih oleh Kecamatan Halongonan Timur.

Sementara Juara umum festival seni qasidah ke II tingkat Kabupaten Padang Lawas Utara adalah Kecamatan Portibi.

Pemenang festival seni qasidah ini nantinya akan jadi utusan mewakili Kabupaten Padang Lawas Utara dalam festival seni qasidah tingkat Provinsi Sumatera Utara.*