ASAHAN- Pemerintah Kabupaten Asahan menyambut tahun baru Islam yang dalam penanggalan hijriah 1 Muharram 1441 Hijriah, jatuh pada tanggal 1 September 2019 menggelar zikir akbar berama alim ulama bertempat di Mesjid Al Khoirun, Desa Sidomulyo Kecamatan Pulo Bandring Kabupaten Asahan, Minggu (1/9) malam.

Kelompok majelis taklim dari kecamatan dan sekitar desa memadati ruang masjid dan menggemakan kalam ilahi. Remaja masjid juga tak ketinggalan melantunkan ayat-ayat Allah. Dipandu Imam Besar Masjid Ustad Nurul Iksan Sitorus, syair-syair zikir akbar terdengar indah.

Dalam kesempatan itu, Plt. Bupati Asahan H. Surya, B.Sc menyampaikan akan memberikan sumbangan 100 Sak Semen untuk Pembangunan Rumah Tahfiz seperti apa yang direncanakan oleh Ketua BKM Mesjid Al Khoiron.

Selanjutnya dalam sambutannya beliau juga mengharapkan dukungan dari seluruh lapisan masyarakat khususnya Desa Sidomulyo dalam menuntaskan Visi Misi Kab.Asahan yang dicanangkan bersama dengan Alm. H. Taufan Gama dalam Mewujudkan Asahan Yang Religius, Sehat, Cerdas dan Mandiri.

Beliau juga mengajak masyarakat untuk mengambil hikmah dan pelajaran dari peringatan Tahun Baru Islam, serta menjadikannya sebagai momentum yang tepat untuk melakukan perbaikan diri dalam menyongsong masa depan yang lebih baik.

Dalam tausiahnya, Ustad Nurul Iksan Sitorus mengajak jemaah melihat perisitiwa dan kilas balik bersama, Peringatan 1 Muharram berawal dari peristiwa hijrahnya Nabi Muhammad SAW. Peristiwa hijrah tersebut dilakukan sebagai strategi dakwah dalam menanggapi situasi dan kondisi yang tidak kondusif yang terjadi di Mekkah kala itu.

“Seiring perkembangan zaman, hijrah dapat diartikan sebagai perjuangan meninggalkan hal-hal buruk ke arah yang lebih baik. Hijrah juga dapat dimaknai sebagai proses pembelajaran nilai kebaikan menuju pribadi yang lebih baik,” ucapnya. *