TOBASA-Meriahkan HUT RI Ke - 74 pada 17 Agustus 2019 ribuan warga desa dari bebrbagai penjuru dan pelosok desa se Kecamatan Habinsaran banjiri lapangan Sisingamangaraja XII Parsoburan.

Sebelum puncak perayaan HUT, telah digelar berbagai kegiatan Lomba dan Pertandingan olah raga oleh Kecamatan bersama dengan Ka.UPTD Dinas Pendidikan Kecamatan Nassau dengan memperebutkan berbagai tropi sebagai hadih bagi para juara 1, 2 dan 3.

Hadir pada puncak perayaan untuk mengikuti upacara penaikan Bendera dalam rangka memperingati HUT RI ke - 74 Anggota DPRD Efendi Napitupulu yang juga Ketua DPD Paryai Golkar Kab.Toba Samosir dan PNMH Pandapotan Pardosi dari Partai Gerindra.

Hadir mewakili Bupati Kab,Toba Samosir Kadis kominfo Drs. Lalo H Simanjuntak, M.Si, Kadis Ketapang Darwin Sianipar,S.SPt, M.Si, mewakili Danramil Kec. Habinsaran, mewakili Kapolsek Habinsaran Aiptu Pol. Esron Napitupu Kanit Reskrim Ipda Pol, R. Rajagulguk dan Ricard Lubis anggota DPRD terpilih periode 2020 s/2025 Dapil 5 (Kecamatan Habinsaran, Borbor, Nassau) dari Partai golkar.

Bertindak selaku Inspektur Upacara Camat Habinsaran Benni Siagian, sebagai Komandan Upacara Serda Rusman Hidayat dan sebagai Pembaca teks Proklamasi oleh Anggota DPRD Kab.Tobasa PNMH Pandapotan Pardosi serta hadir juga di undang Anggota DPRD Terpilih Dapil 4 (Habornas) periode jabatan 2019/2025 Ricard Lubis.

Untuk pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) HUT RI ke - 74 pada 17 Agustus 2019 di Kecamatan Habinsaran dipercayakan dari para Siswa/i SMA N 1 Habinsaran dengan kepala sekolah Drs.Togar Panjaitan.

Kegiatan berbagai lomban yang dipertndingkan menyambut perayan HUT RI dipimpin oleh Ka.UPTD Dinas Pendidikan Habinsaran Manur Sihombing didampingi oleh K3SD (Ketua Kepala Kepala Sekolah Dasar ) Porman M Nainggooan bekerja sama dengan pihak Kecamatan serta Uspika Habinsaran.

Pantauan Gosumut di lokasi, acara s Upacara penaikan Bendera dilanjutkan dengan penyerahan Tropi Juara dan Hadiah pembinaan bagi para juara pertandingan dan berbagai lomba yang dilalaksanakan sebelum puncak perayaan HUT RI.

Dilanjutkan dengan pawai oleh seluruh peserta upacara dengan diiringi oleh Marching Band dari setiap sekolah SD, SMP dan SMA dengan route pawai dari titik awal keberangkatan dari Lapangan Sisingamangaraja XII Parsoburan - Simp 3 Kota Parsoburan - Pasar 2 - berputar di simp SMP N.1Habinsaran, masuk ke Pasar 1, berakhir di halaman depan Kantor Kecamatan Habinsaran sebagai titik akhir pawai yang selanjutnya untuk melanjutkan berbagai kegiatan hiburan lainnya yang diperagakan para siswa dan siswi SD, SMP dan SMA /SMK se Kecamatan Habinsaran.

Drs. Togar Duharman Panjaitan kepada Gosumut usai upacara penaikan bendera menyampaikan, oleh siswa siswi SMA N.1 Habinsaran menggelar hiburan rakyat pada malam jelang 17 Agustus.

Para Siswa/i SMA N.1 Habinsaran menggelar hiburan rakyat dengan kegiatan pagelaran seni budaya tradisional Natak yakni Gondang Batak, menampilkan Opera dan atraksi Sigalegale," juga menampilkan pameran kuliner hasil karya peserta didik SMA N.1 Habinsaran," jelas Duharman.

Upacara peringatan HUT RI Ke - 74 Kecamatan Nassau juga di hadiri oleh para pengurus partai Politik se Kecamatan Habinsaran sebagai hiburan akhir dilaksanakan pertandingan partai final sepak bola untuk perebutan juara 1 dimana Kesebelasan Basogit FC berhadapan dengan kesebelasan Batu Nabolon FC yang dimenangkan oleh Pasogit FC dengan skor 2 - 1 setelah drama adu pinalti, kerena di pertandingan 2 x 45 hingga perpanjangan waktu tetap skor sama kuat 0 - 0 yang diakhiri dengan adu pinalti.*