DUMAI - Tidak hanya memastikan kesehatan hewan kurban, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Dumai juga mempersiapkan bius untuk sapi yang mengamuk. Pemeriksaan kesehatan hewan jenis sapi dan kambing terus dilakukan oleh tim kesehatan hewan DKPP Kota Dumai menjelang hari raya Idul Adha 1440 Hijiriah mendatang.

Kepala seksi Keswan DKPP Kota Dumai, drh Rizki Mubarok menyebutkan, pihaknya juga mempersiapkan bius penenang untuk sapi yang diluar kendali.

"Kita akan membius sapi yang mengamuk dengan cara menembakan dengan menggunakan sumpit," kata drh Rizki Mubarok kepada GoRiau.com, Kamis (8/8/2019).

Rizki juga menjelaskan, pembiusan yang akan dilakukan pihaknya itu jika sapi yang akan disembilih lepas dan mengancam keselamatan masyarakat.

Dia juga menjelaskan, jika terjadi kejadian sapi lepas atau mengamuk, panitia kurban dapat menghubungi pihaknya secepatnya.

"Biasanya masyarakat mengejar jika sapi lepas, dimana hewan kurban tersebut bertambah stress sehingga bisa mengancam keselamatan warga," katanya mengakhiri. ***