MEDAN - Tim bulutangkis Kota Medan kian superior di arena Pekan Olahraga Provinsi Sumatera Utara (Porprovsu) 2019 yang dihelat di Gedung PBSI Sumut Jalan Willem Iskandar, Medan.

Setelah merebut semua medali emas di kategori beregu (beregu putra putri), kali ini Medan kembali sukses menguasai kategori perorangan dengan mengirimkan wakilnya ke partai final baik di nomor tunggal putra-putri, ganda putra-putri dan ganda campuran, setelah menang di laga semifinal, Rabu (26/6) sore.

Bahkan tak tanggung-tanggung, di kategori perorangan ini Medan sudah memastikan meraih 3 emas setelah terjadi All Medan Final yakni di sektor tunggal putra, tunggal putri dan ganda campuran. Di final tunggal putra akan mempertemukan Aldo (Medan) melawan Satrio (Medan). Aldo berhasil ke partai puncak setelah mengalahkan wakil Deli Serdang, OK Irza di semifinal 21-6, 21-5. Sedangkan Satrio menang 21-14, 11-3 atas Aldi (Deli Serdang) setelah di gim kedua lawannya itu mundur karena cedera.

Di tunggal putri akan mempertemukan Tri Intan (Medan) dengan Nia (Medan). Intan ke final setelah mengalahkan Syaibah Hani dari Labuhanbatu Selatan (Labusel) di babak empat besar dengan skor 21-10, 15-21 dan 21-18. Sementara Nia berhasil mengalahkan Zahra Dewi (Asahan), 21-10 dan 21-5.

Sementara di final ganda putra, wakil Medan, Yufi/Bayu akan berhadapan dengan wakil Asahan, Robby/Teddy. Di semifinal Yufi/Bayu sukses kalahkan Bima/Ari (Binjai), 21-9 dan 21-14. Sedangkan Robby/Teddy berhasil melenggang ke final setelah mengalahkan pasangan Artha/Gustri (Medan) dengan skor 21-10 dan 21-13.

Lalu di sektor final ganda putri, wakil Medan Adelia/Ayu Sekar akan bersua wakil Tebing Tinggi, Lisa/Malikahatus. Adelia/Ayu melangkah ke final setelah mengalahkan pasangan Labuhanbatu Utara (Labura), Debby/Natalia di semifinal dengan skor 21-11 dan 21-12. Sedangkan Lisa/Malikahatus sukses menghentikan perlawanan Yolanda/Aprilian (Medan) langsung dua gim, 21-11 dan 21-7.

Sementara All Final Medan di sektor ganda campuran mempertemukan Gustri/Adelia dengan Fadlan/Fany. Gustri/Adelia melenggang ke partai puncak setelah di semifinal menundukkan Robby/Luvita (Asahan), 21-9, 16-21 dan 24-22. Sedangkan Fadlan/Fany menang mudah dua gim langsung 21-7 dan 21-5 atas Fadilah/Ahmad Fauzi (Serdang Bedagai).

Atas raihan tersebut, pelatih tim bulutangkis Medan, Nurhayati menyebut, raihan yg diraih di sektor perorangan sudah sesuai target. "Kami memang menargetkan emas di tunggal putra-putri dan ganda campuran. Dan di ganda putra-putri kali ini kekuatan merata. Namun kami tetap berharap bisa menyalu bersih semua emas," harapnya.

Sementara yang kalah di semifinal perorangan berhak menjadi juara tiga bersama dan sama-sama meraih medali perunggu.**