SERGAI-Menjelang idul Fitri 1440 Hijriah 2019, Jajaran Polres Serdangbedagai (Sergai) sudah menyiapkan 5 Pos Pengamanan (Pos Pam) dan 1 Pos Pelayanan (Pos Yan) khususnya di Wilayah Hukum Polres Sergai.

Hal ini disampaikan Kapolres Sergai, AKBP H Juliarman Eka Putra Pasaribu kepada Gosumut, Kamis (30/5/2019). Melalui Whatsapp ia mengatakan Hal ini guna memastikan kelancaran arus lalulintas maupun pengamanan menjelang maupun saat mudik lebaran.

Hal ini berfungsi untuk membantu para pemudik agar tak mengalami kendala dan hambatan selama melakukan perjalanan. "Sehingga kita siagakan 5 Pos Pam dan 1 Pos Yan. Diantaranya Pos Perbaungan, Pos Pasar Bengkel, Pos Kampung Pon, Pos Seibamban dan Pos Dolok Masihul. Sedangkan 1 Pos Pelayanan (Pos Yan) ditempatkan di Pos Pantai Cermin. Nantinya akan dilengkapi dengan rest area (area beristirahat)," Ucap AKBP. H. Juliarman.

Untuk itu, lanjut AKBP. H. Juliarman, ia menghimbau kepada seluruh Pengendara roda dua maupun roda empat agar mematuhi peraturan lalu lintas, istirahat jika lelah mengemudi, jangan minum alkohol dan pakai seat belt ketika mengemudi, sediakan alat PPPK untuk berkendara jarak jauh," Pungkas Kapolres Sergai, AKBP. H. Juliarman.

Hasil pantauan gusumut dilokasi, terlihat suasana arus lintas tepatnya di jalinsum Sergai juga terpantau melalui Kamera pengawas CCTV oleh Polres Sergai. Bahkan dilokasi Pos Pengamanan tepatnya Pos Pasar Bengkel terlihat Personil Polres Sergai stanby di lokasi tersebut yang dibantu pihak Personil TNI, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Kesehatan dan Pramuka Saka Bhayangkara dan Senkom.*