SLEMAN - Klub PSS Sleman akan ditantang oleh Semen Padang FC di laga pekan kedua Kompetisi Sepakbola Liga 1 2019. Pertandingan ini digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Sabtu (25/5/2019). Menjelang laga lawan Kabau Sirah ini, pelatih PSS, Seto Nurdiantoro berikan pujian pada calon lawannya. "Kita bertemu Semen Padang di final Liga 2 2018 lalu. Tapi pasti kekuatan Semen Padang juga sudah banyak berubah. Kita sudah lihat mereka dari siaran pertandingan di televisi. Semen Padang adalah tim yang bagus," kata pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro, Kamis (23/5) malam. Dia juga memastikan bahwa hasil yang dipetik timnya di final kasta kedua lalu tidak bisa dijadikan tolok ukur.

Dikatakan Seto, banyak pemain berpengalaman di skuat Semen Padang saat ini. Ditambah lagi masuknya beberapa pemain matang dan pemain asing juga bakal mempengaruhi kekuatan Semen Padang.

Dari hasil pengamatan Seto terhadap Semen Padang di laga lawan PSM Makassar awal pekan kemarin, dia mengakui jika tim asal Sumatera Barat itu adalah tim kuat dan solid. Dengan hanya kalah 0-1 dari tim sebesar PSM, Seto mengatakan bahwa ini menjadi bukti lawan memiliki kekuatan yang kompetitif.

Belum lagi ditambah dengan masuknya pemain asing Jose Sardon di sektor gelandang membuat Semen Padang disebut bakal lebih kuat lagi. Namun demikian, Seto memastikan jika dia sudah menyiapkan ramuan untuk mengantisipasi permainan tim asuhan Syafrianto Rusli. 

"Counter attack Semen Padang menjadi salah satu yang kita waspadai. Pemain wajib fokus penuh untuk dapat mengulangi hasil seperti di laga lawan Arema FC," ujar pelatih berlisensi AFC Pro ini. ***