TEBINGTINGGI-Pemerintah Kota hari ini (Jumat 24/5/2019) mengundang seribuan umat muslim untuk berbuka puasa bersama di rumah dinas kawasan Jl.Sutomo.

Kabag Kesejahteraan Rakyat Syahbana SPD di kawasan Sutomo Kamis (23/5/2019) menjelaskan, seribuan umat islam dimaksud terdiri dari seluruh OPD, termasuk Instansi vertikal,Tokoh masyarakat,Ustadz, Perbankan, bilal mayit, dan seluruh Kepala lingkungan di 35 Kelurahan dan masyarakat.

Persiapan berbuka disana menurut Syahbana masih dalam tahap persiapan. Beberapa tenda jumbo telah dipasang di rumah dinas sampai ke ruas badan jalan rumah dinas di Jl Sutomo kawasan Tebingtinggi Kota.

Bagi penguna jalan akan sedikit mengalami gangguan. Namun Syahbana menghaturkan maaf bagi pengguna jalan akan mengalami gangguan.

Pengendara yang hendak menuju Jl.T Imam Bonjol dapat berkendara melalui Jl D.I Panjaitan menuju Jl Kartini dan Jl.Delima hingga pukul 20.00 WIB.

"Kita memohon maaf karena pengguna jalan sedikit terganggu, mohon maaf kami dari pihak Pemerintah Kota," tutur Syahbana.

Hingga sore, pemasangan tenda terlihat hampir rampung. Namun bagi pengguna jalan masih bisa mempergunakan Jl.Sutomo sebagai sarana jalan protokol.

"Hingga malam ini, Jl masih bisa dipergunakan, namun kita minta berhati hati," imbuhnya.*