LABUHANBATU - Kapolres Labuhanbatu, AKBP Frido Situmorang melaksanakan sahur bersama dengan warga Lingkungan Cempaka, Kelurahan Sirandorung, Kecamatan Rantau Utara, Kabupaten Labuhanbatu, Senin (20/5/2019) di rumah Ketua Polmas Sirandorung, Ahmad Adenan Munthe.

Kapolres Labuhanbatu melalui Kasat Binmas menyampaikan, keberadaan Forum Kemitraan Polisi dan Masyarakat (FKPM) di desa hendaknya menjadi benteng agar meminimalisir kejahatan.

Maka dari itu, Kasat berharap, para Bhabinkamtibmas dapat bekerjasama dengan para FKPM agar terciptanya situasi kamtibmas yang kondusif.

"Bhabinkamtibmas tidak dapat bekerja sendiri di desa atau kelurahan untuk menjaga situasi kamtibmas tanpa adanya bantuan dari FKPM," ujarnya.

Untuk itu, dirinya meminta agar Ketua FKPM jangan segan untuk datang ke Polres untuk menympaikan situasi kamtibmas. Sebab, sekecil apapun kejadian di daerah, silakan laporkan ke Bhabinkmtibmas. Kalau tidak selesai, sampaikan ke tingkat lebih lebih tinggi.

"Kami mengucapkan terimakasih kepada tuan rumah yang telah menyediakan fasilitas pelaksanaan sahur bersama ini," tutupnya.

Ketua FKPM Sirandorung, Azar juga mengucapkan terimakasih kepada Kapolres yang telah memberikan kepercayaan kepada mereka untuk menjadi tuan rumah dalam acara sahur bersama ini.

"Insya Allah kami akan menjalankan apa-apa yang telah disampaikan oleh Kasat Binmas, menjadi polisi di tengah-tenga masyarakat," singkatnya.

Sahur bersama ini turut dihadiri Kanit Laka, Kanit Reg Ident Sat Lantas, Kanit Pam Obvit, Kasi Propam, personel Polres Labuhanbatu, Lurah Sirandorung dan Ketua FKPM se Kecamatan Rantau Utara.