BITUNG - Kapolres Kota Bitung AKBP Setevanus Tamuntuan mengatakan, pihak Kepolisian akan menurunkan total 560 personel gabungan untuk memberikan jaminan rasa aman bagi warga Kota Bitung untuk memberikan hak pilihnya pada hari H Pemilu 2019, Rabu (17/4/2019) besok. "Iya. Dalam pesta demokrasi, tugas kami pihak kepolisian adalah memberikan jaminan rasa aman bagi warga untuk memberikan hak pilihnya. Untuk itu kami akan menurunkan total 560 personel Gabungan. 300 personel Polres, 60 pers BKO Polda Sulut, 100 personel dari Kodim dan 100 personel Marinir," katanya, Selasa (16/4/2019).

Ia menjelaskan, total anggota itu akan disebar ke 675 TPS di 6 Kecamatan yang nantinya akan digunakan oleh 146 ribu pemilih yang terdaftar.

Ia menambhkan, sesuai data yang dimiliki dari total 675 TPS ada sekitar 8 TPS yang masuk dalam kategori Rawan Kericuhan. Untuk itu akan ada penebalan penjagaan di 8 TPS tersebut.

"Sesuai data yang kami miliki, ada sekitar 8 TPS yang bisa kami kategorikan TPS rawan. Untuk itu kami sudah dan akan antisipasi. Di TPS itu nantimya akan dijaga oleh dua orang personel Polri dan dua orang personel Linmas," katanya.

"Tapi saya pribadi akan terus memantau semua TPS. Karena itu saya menghimbau kepada seluruh masyarakat Kota Bitung untuk datang ke TPS dan menggunakan hak pilihnya. Tidak usah ragu ke TPS, kami siap mengamankan," tegasnya.***