SIPIROK-4 unit rumah warga di Desa Padang Bujur, Kecamatan Sipirok, Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), Senin (1/4/2019) sekira pukul 17.00 WIB, nyaris habis dilalap api. Ke Empat rumah tersebut adalah milik Rudi Pane (40), Langkat Siregar (86), Jul Hajji Siregar (40)dan Saiful Siregar (40) yang kesemuanya bekerja sebagai petani.

Dugaan sementara api berawal dari rumah Rudi Pane. Ke empat rumah yang sebagian berbahan papan ini terbakar saat  ditinggal pemiliknya ke sawah. Terlihat dilokasi kejadian, 2 unit rumah  rata dengan tanah akibat ludes dilalap si jago merah, sementara 2 unit lainnya tinggal puing. Berkat kesigapan warga, kepolisian  dan petugas pemadam kebakaran (Damkar) dengan 1 unit mobil Damkar Tapsel, sekitar satu jam kemudian api berhasil dipadamkan. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, sementara jumlah kerugian dan penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan pihak kepolisian dari Polsek Sipirok.

Camat Sipirok Sardin Hasibuan yang di hubungi Wartawan melalui WhatsAppnya mengatakan, dalam kebakaran tersebut, warga sempat merobohkan rumah yang ada dilokasi kejadian untuk mencegah meluasnya api. Dia (Camat) juga menyampaikan bela sungkawanya kepada para pemilik rumah dan terima kasih kepada para warga yang telah berjibaku memadamkan amuk si jago merah sore itu.

"Tidak ada korban jiwa, untuk sementara jumlah kerugian materi dan penyebab kebakaran masih dalam penyeidikan pihak kepolisian. Saya menyampaikan bela sungkawa kepada para pemilik rumah, semoga sabar dan tabah menghadapi musibah ini. Serta terimakasiha kepada warga dan petugas Damkar yang  telah berusaha memadamkan api sehinggan musibah ini tak sampai meluas"ujarnya usai pulang dari lokasi kejadian.*