MAGELANGSampai hari ke-8 penyelenggaraan turnamen pramusim Piala Presiden 2019, lapangan di Stadion Gemilang, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, masih dioptimalkan sebagai tempat berlatih untuk para tim yang menghuni Grup C. Subiyantoro, pelaksana tugas Kabid Keolahragaan Disporapar Kabupaten Magelang menilai kondisi lapangan di Stadion Gemilang memadai untuk tempat latihan tim-tim besar. Hal itu tak lepas dari upaya pengelola stadion untuk memaksimalkan fasilitas.

Mereka sampai menggunakan konsultan yang dipakai pada saat pembangunan Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) di Senayan, Jakarta Pusat, khususnya dalam hal penyediaan rumput lapangan.

"Kami belajar banyak dari daerah lain untuk berusaha maksimal memfasilitasi kegiatan yang ada di Stadion Gemilang terutama lapangan rumputnya. Kami menggunakan konsultan rumput yang sama dengan konsultan yang dipakai GBK," ujar Subiyantoro.

Perawatan stadion maupun lapangan gemilang, lanjut Subiyantoro, tak hanya dilakukan ketika akan digunakan untuk latihan, melainkan secara rutin setiap waktu.

Meski sejauh ini lapangan masih hanya digunakan untuk latihan, namun Subiyantoro mengaku senang dan mengucapkan terima kasih atas kesediaan para tim elite kasta tertinggi Liga Indonesia.

Ke depannya demi kesempurnaan kondisi stadion gemilang, Subiyantoro mengharapkan masukan dari para pengguna lapangan.

Saran tersebut diyakini akan meningkatkan fasilitas yang dimiliki dan menjaga potensi untuk menjadi tuan rumah kegiatan serupa di tahun-tahun mendatang.