SLEMAN - Tim pelatih setuju memberi kesempatan buat gelandang asal Maroko, Abdelkbir Khairallah, mengikuti seleksi di Klub PSS Sleman. Pemain yang pernah memperkuat Bhayangkara United FC dan Madura United FC itu sudah mengikuti latihan Super Elja, Senin 18 Februari 2019. Pelatih PSS, Seto Nurdiyantoro, mengatakan secara sepintas kemampuan Abdelkbir Khairallah terlihat oke. Tapi tim pelatih tidak ingin terburu-buru.

"Secara permainan masih akan terus dilihat seperti apa. Jadi statusnya masih tetap trial," ujar Seto Nurdiyantoro.

Soal perekrutan pemain asing, PSS memang tidak ingin salah pilih. Tidak heran bila sampai sekarang belum ada satupun pemain asing yang dikontrak.

Untuk pemain asing, PSS membutuhkan sosok di sektor belakang, tengah, dan depan. Tim promosi Liga 1 2019 ini juga akan memaksimalkan pemain asing dari Asia. ***