CIKARANG - Klub Persija Jakarta U 19 sukses melangkah ke final Liga 1 U-19 2018. Dalam pertandingan semifinal di Stadion Wibawa Mukti, Kab. Bekasi, Jumat, 16 November 2018, Persija junior menyingkirkan Barito Putera.

Laga harus diakhiri dengan adu penalti. Itu karena dalam waktu normal ditambah perpanjangan waktu, situasinya masih remis 2-2. Alhasil adu penalti harus dilakukan.

Drama tos-tosan juga menegangkan. Tapi akhirnya Persija mampu unggul dengan skor 8-7. Kemenangan yang memastikan Persija menghadapi Persib di final Liga 1 U-19 2018.

Selesai pertandingan pelatih Persija U-19, Sudirman, mengucapkan terima kasih kepada para pemain atas kerja keras yang diperlihatkan. Mereka tidak menyerah, bahkan bisa mengatasi tekanan mental.

"Ini hasil cukup membanggakan, karena sebetulnya target kami tidak muluk di musim ini," kata Sudirman.

Namun sudah kepalang tanggung. Sudirman menginginkan skuatnya bisa memetik hasil maksimal di kompetisi usia muda ini.

"Pemain bisa bekerja luar biasa, fokus sepanjang pertandingan. Mudah-mudahan ini berlanjut sampai di final," tutur Sudirman. ***