PALAS-  Sarifah Hasibuan sekira (40) warga Banjar Raja, Kecamatan Barumun, Kabupaten Padanglawas (Palas) terharu, setelah dirinya akan diberangkatkan ke tanah suci untuk menjalani ibadah haji setelah mendapatkan undian doorprize berhadiah onkos naik haji (ONH) dari Yayasan Ahlul Qur'an Indonesia (YAQI) pada acara Tasmi Kubro dan Tabligh Akbar di Masjid Raya Miftahul Jannah (Kemarin). Dalam acara tersebut disaksikan Syaikh Al-Azzani Gamil Taher Ahmed (asal Taiz, Yaman) diikuti ketua YAQI H. Amris Pulungan SH, ketua MUI Palas, H. Sehat Muda Hasibuan, Ust Maruli Azhari Hasibuan, Ust Ahmad Fauzan Nasution, Ust Rohyan Hasibuan. Selain itu, juga hadir Bupati Palas H. Ali Sutan Harahap (TSO) diwakili Wabup drg. H. Ahmad Zarnawi Pasaribu, Sekdakab, Arpan Nasution, pimpanan OPD dan FKPD, serta ribuan peserta yang hadir.

H. Amris Pulungan SH selaku pimpinan YAQI mengungkapkan, berdasarkan sistem pengacakan ribuan kupon peserta, Sarifah Hasibuan warga Banjar Raja, Palas adalah pemenang undian dooripirze berhadiah naik haji dari ribuan peserta dengan nomor 00363. Sarifah terharu, Ia tak kuasa menahan air matanya saat ketua YAQI mengumumkan nomor 00363 adalah pemenang undian doorprize berhadiah utama naik haji (ONH)

Ketika menerima penyerahan hadiah, kata Sarifah kepada GoSumut, Senin, (27/8/2018) tepat dirumahnya Banjar Raja, Sibuhuan Kab. Palas. "saya tidak menyangka,  saya hanya datang saja untuk ikut serta dalam merayakan Tabligh Akbar ternyata saya dapat hadiah itu yang umumkan oleh ketua YAQI",ucapnya sembari terharu. Lebih lanjut sarifah mengucapkan, terimakasih kepada pihak pengelenggara keluarga besar YAQI yang telah berpartisipasi ke masyarakat se-Kab. Palas.