PALAS- Usai kegiatan puncak Peringatan HUT RI ke 73, sebanyak 14 PNS di lingkungan jajaran Pemerintah Kabupaten ( Pemkab ) Padang Lawas  menerima Satya Lencana Karya Satya  masa bakti 10 tahun sampai 30 Tahun.
 
Penyerahan Satya Lencana Karya Satya  dilakukan  Bupati Palas  H. Ali Sutan Harahap(TSO) dan Wakil Bupati Palas drg.H.Ahmad Zarnawi ,dilapangan MAN Sibuhuan,Jum,at(17/8/2018). Sebelum penyerahan dibacakan Keputusan Presiden RI Joko Widodo  Nomor 118/TK/2017 tentang penganugrahan tanda kehormatan Satya Lencana Karya Satya .

Keputusan ini sebagai  penghargaan kepada PNS yang telah bekerja dengan penuh kesetian kepada Pancasila dan UUD 1945 ,negara dan pemerintah serta dengan penuh pengabdian dan kejujuran, kecakapan dan kedisplinan secara terus menerus paling singkat 10 sampai 30 tahun.
 
Bupati Palas H.Ali Sutan Harahap (TSO) usai menyerahkan Satya Lencana Karya Satya mengatakan, pemberian Satya Lencana masa bakti pengabdian 10 sampai 30 tahun oleh Pemerintah  sebagai perwujudan pengabdian mereka kepada negara dan bangsa.
 
Bertepatan dengan  HUT proklmasi Kemerdekaan ke 73 ini, sebanyak 14 PNS di lingkungan pemerintah Pemkab Palas menerima Satya Lencana Karya Satya dari Presiden RI Joko Widodo sesuai dengan nama yang diusulkan oleh Pemkab Palas.
 
Dikatakannya, melalui momentum HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke 73 , mari kita wujudkan kebersamaan yang lebih harmonis antara pemerintah dan masyarakat , sehingga dukungan dan partisipasi masyarakat memiliki andil penting untuk memacu kemajuan pembangunan daerah lebih signifikan kedepan.
 
 "Begitu juga PNS yang telah menerima Satya Lencana  agar lebih meningkatkan etos kerja dan disiplin yang tinggi dengan penuh tanggung jawab sebagai pelayan masyarakat , dalam mewujudkan harapan masyarakat , terciptanya pemerintahan yang bersih dan akuntabe,'katanya. Bupati mengajak  semua elemen masyarakat dan PNS mendukung terwujudnya kemajuan perkembangan daerah yang lebih baik  mengejar ketertinggaan selama ini.
 
Sekdakab Palas Arpan Nasution mengatakan, mari kita jadikan momentum HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke 73  sebagai wujud melakukan intropeksi diri untuk melaksankan perbaikan yang lebih baik kedepan. "Saya berharap, PNS dilingkungan kerja pemerintah membangun kebersamaan dan kerja yang lebih harmonis , sehingga kualitas dan kwantitas peningkat SDM lebih baik kedepan ,"ujarnya. 
 
Adapun Penerima Satya Lencana Karya Satya  30 tahun pengabdian ialah Nelli Suryani Hasibuan, Hj Dermasari, Siti Eja, Hj Syaidah Aryuni,  Damrasiah, Zuraida, Gustan, Marza Jennova Arse. Sementara penerima Satya  Lancana Karya Satya untuk 20 tahun pengabdian adalah  Hotnida,Toguan,Mesrawati Harahap, Nurainun Daulay,  Alianda Lubis dan 10 tahun pengabdian,  Idhamy Pulungan dan Misnawati Nasution.