BELAWAN- Tim gabungan dari Polres Pelabuhan Belawan menggerebek kampung narkoba dan perjudian di Kelurahan Belawan Bahagia, Kecamatan  Medan Belawan. 

Penggerebekan yang dipimpin langsung Kabag Ops Polres Pelabuhan Belawan, Kompol Erinal tersebut dimaksud  memberantas peredaraan narkoba yang semakin merajalela di wilayah hukum Polres Pelabuhan Belawan. Dalam penggerebekan ini, sebanyak 100 personel Polres Pelabuhan Belawan di turunkan dan di bantu tiga personel dari POM AL. 

Hasilnya, petugas berhasil mengamankan barang bukti berupa satu paket sabu, dua buah kaca sisa sabu, satu buah pipet, dua buah mancis, dua palstik klip bersisa sabu, satu bong, dan uang senilai Rp.50.000 dari para pelaku tindak pidana narkoba dan perjudian. 

"Setelah petugas menyisir kampung kolam dan uni kampung belawan, sebanyak 14 pelaku terdiri dari 11 pria dan 3 wanita berhasil kita amanakan," kata Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Ikhwan Lubis SH MH dalam keterangan tertulisnya yang diterima GoSumut, Jumat (27/7/2018). 

Dijelaskannya, kegiatan tersebut merupakan Kegiatan Kepolisian Yang Ditingkatkan (KKYD) dengan sasaran narkoba dan perjudian. "Semua tindak kejahatan yang meresahkan masyarakat khususnya narkoba dan perjudian akan kita tindak. Sehingga masyarakat merasa aman dan tenang," jelas mantan Kasubdit Indag Ditreskrimsus Polda Sumut Ini. 

Usai diamankan, kata Ikhwan, para pelaku berikut barang bukti langsung digelandangkan ke Mapolres Belawan untuk diproses. "Terhadap seluruh tersangka akan kita lakukan tes urine dan pemeriksaan lanjut. Apabila terbukti melakukan tindak pidana narkoba akan kita lanjutkan ke penyidikan," tandas orang nomor satu di Mapolres Pelabuhan Belawan Ini.