PALAS-  Menjelang dua hari penutupan pendaftaran caleg peserta pemilu 2019, dari 16 Parpol yang ada di Kabupaten Padang Lawas  (Palas) masih sepi pendaftaran.
Berdasarkan informasi petugas Silon KPU Kabupaten Palas,Senin(16/7/2018) 
baru dua partai politik yang telah mengajukan pendaftaran bacalegnya yaitu Partai Hanura dan Partai Golkar. 
 
Sementara partai lainnya seperti PKB ,Gerindra, PDI-P ,Nasdem, Garuda,Partai Berkarya, PKS,Perindo, PPP, PSI, PAN, Demokrat, Partai Bulan Bintang dan PKPI ,belum ada mengajukan pendaftaran bacaleg ke KPU Palas secara resmi .
 
Ketua KPU Palas Syarifuddin Daulay melalui Komisioner Divisi Teknis Rahmat Habinsaran Daulay mengatakan, tahapan pendaftaran caleg hanya tinggal dua hari lagi,Senin sampai Selasa(17/7/2018) berakhir sampai pukul 24.00 WiB.
 
Ditanya faktor apa yang rmenyebab masih sepi pendaftaran caleg yang diusung Parpol, Rahmat rnenjelaskan hasil konfirmasi dari sejumlah partai  adalah mengurus persyaratan dan mengupload seluruh dokumen syarat pencalonan dan syarat calon ke sistim informasi pencalonan(Silon) bikin para pendaftar kehilangan semangat.
 
"KPU selalu siap menunggu pendaftaran caleg,yang mau berkordinasi dengan operator silon juga dilayani dengan baik sesuai tahapan.pendaftaran sampai batas akhir,Selasa(17/7/2018) sampai pukul 24.00,"terang Rahmat