LABUHANBATU - Ribuan kader FKPPI dan tamu undangan memadati pelantikan 5 pengurus Satgas dan Pleton Rayon O7 Kecamatan Panai Hulu, Senin (30/4/2018) malam di Lapangan Futsal Nogu, Desa Teluk Sentosa. Pengurus Keluarga Besar Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan TNI-Polri (FKPPI) Rayon 07, Muklis Nasution, malam tadi resmi melantik pengurus Pleton, Ranting khusus (Rancus), dan Satgas Rayon 07 Kecamatan Panai Hulu, Kabupaten Labuhanbatu.

Dalam pelantikan ini, Ketua KB FKPPI Rayon 07 Muchlis melantik ratusan ketua dan pengurus Pleton FKPPI Kala Sakti, Desa Tekuk Sentosa, Pleton Meriam, Desa Sei Jawi-Jawi, Pleton Elang Sakti, Desa Tanjung Sarang Elang, Ranting Khusus Meranti Paham dan pengurus satgas Rayon 07, kecamatan Panai Hulu.

Mewakili Pengurus FKPPI yang baru saja dilantik, Ketua Pleton Elang Sakti, Ardiansyah menegaskan bahwa mereka siap menjalankan roda organisasi dengan baik.

"Kami juga berharap kepada instansi Pemerintah Kecamatan Panai Hulu (Forkompika), tokoh agama dan tokoh masyarakat untuk membibimbing dan mengarahkan kami degan baik. Kami sebagai generasi pemuda yang siap menjadi garda terdepan dalam menjalankan tugas dan keutuhan NKRI, kami juga berkomitmen untuk berperan aktif memerangi narkoba," tegasnya.

Danramil 04 Kaften Inf Mahmud Tambunan yang diwakilkan Babinsa Desa Teluk Sentosa, Serka Irwansah Siahan sangat mengapresiasi dengan kesolidan Kader FKPPI.

"Kita akan memasuki tahun politik 2018 dan bulan suci Ramadhan, harapan kita bersama agar mari kita jaga wilayah kita agar kondusif dan tidak terjadi saling kontak fisik antara sesama OKP dan ormas yang ada. Tapi mari kita jaga daerah kita ini dengan rasa persaudaraan," pintanya.

Sementara itu, Ketua KB FKPPI Pimpinan Cabang 0209 Labuhanbatu, Indra Riadi menegaskan kepada seluruh kader FKPPI untuk menunjukkan kerja nyata, bukan hanya kata-kata.

"Bagi para pengurus kader yang baru saja dilantik, mari menjalin hubungan kerjasama terhadap Pemerintah Kecamatan Panai Hulu dan para OKP dan ormas yang ada. Saya bangga dengan kepengurusan Ketua FKPPI Rayon O7 Kecamatan Panai Hulu, Bung Muclis Nasution. Saya berharap di tahun 2019 kita akan memasuki pemilihan Legislatif, mari kita majukan dari kader FKPPI untuk duduk di kursi DPRD kabupaten Labuhanbatu, khusus dari dapil 4," jelasnya.

Tampak hadir Ketua PC 0209 Labuhanbatu, Indra Riadi, beserta Rombongan, Ketua Srikandi FKPPI 0209 Yusnida Lubis, ketua Srikandi Rayon 07 Yeny Arvianty, Ketua Rayon 08 kecamtan Panai Tengah, Zamlika, Rayon Bilah Hilir, Danramil O4 Panai Tengah, Kapten Infanteri Mahmud Tambunan, diwakilkan Serka Faisal Manurung, Camat Panai Hulu Turing, Ritonga, diwakilkan Kasi PMD M Idris, Kupt Dinas Pendidikan Kecamatan Panai Hulu, H.M Daem Ritonga, ketua dan pengurus OKP Ikatan Pemuda karya (IPK), Laskar Merah Putih, Pemuda Pancasila (PP), Gerakan Pemuda Alwasliyah, dan Tomas dan Toga kecamatan Panai Hulu.