JAKARTA - Persija Jakarta meraih kemenangan 4-2 atas Tampines Rovers pada laga terakhir penyisihan Grup H Piala AFC 2018 yang berlangsung di Stadion Jalan Besar, Kallang, Selasa (24/4/2018) malam WIB. Kemenangan ini membuat Persija lolos ke babak selanjutnya, yakni fase gugur semifinal Zona ASEAN.

Tambahan tiga poin membuat Persija lolos dengan status juara Grup H karena mengoleksi 13 poin. Adapun Tampines tersingkir karena bertengger di dasar klasemen dengan raihan satu angka.

Tampil di depan pendukung lawan, Persija langsung menekan sejak peluit babak pertama dibunyikan. Klub kebanggaan masyarakat ibu kota akhirnya membuka keunggulan lebih dulu melalui aksi Rezaldi Hehanusa.

Memanfaatkan umpan silang Riko Simanjuntak, Rezaldi kemudian melepaskan tembakan kaki kanan yang gagal diantisipasi kiper Tampines. Namun, keunggulan Persija hanya berlangsung selama empat menit.

Tampines berhasil mencetak gol penyeimbang melalui aksi Jordan Webb. Memanfaatkan umpan silang Yasir Hanapi, Webb kemudian menanduk bola yang bersarang di pojok kanan gawang Persija.

Persija akhirnya kembali unggul pada menit ke-45+1. Marko Simic mencatatkan namanya di papan skor setelah memaksimalkan umpan Riko dengan tembakan dari jalak dekat. Skor 2-1 untuk keunggulan Persija bertahan hingga turun minum.

Memasuki paruh kedua laga, Persija kembali memperlebar keunggulan melalui Novri Setiawan. Berawal dari umpan cepat Riko dari bola mati, Novri melepaskan tembakan kaki kanan yang bersarang di pojok kiri gawang Tampines.

Persija semakin tak terbendung setelah mencetak gol keempat melalui Adisson. Memanfaatkan umpan Rohit Chand, pemain asal Brasil itu kemudian menendang bola menggunakan kaki kanan yang gagal diantisipasi kiper lawan.

Memasuki menit ke-80, Tampines mampu memperkecil ketertinggalan melalui aksi Fazrul Nawaz. Memanfaatkan umpan silang Khairul Amri, Fazrul kemudian menyundul bola yang membuat jala gawang Andritany Ardhiyasa bergetar.

Tampines hampir kembali mencetak gol pada menit ke-87. Namun, kali ini tembakan kaki kanan Fazrul mampu ditangkap dengan sempurna oleh Andritany. Hingga laga usai, tak ada gol tambahan. Persija Jakarta mengalahkan Tampines Rovers dengan skor 4-2. ***