MEDAN - Gabungan Remaja Masjid Tanjung Mulia-Tanjung Mulia Hilir (GRMTH) menggelar pelantikan dan gebyar Isra Miraj 1439 H, Sabtu (14/4/2018) malam di Jalan Alfaka VII, Kelurahan Tanjung Mulia Hilir, Medan Deli. Hadir di sana Ketua DPW Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Sumut yang diwakili Wakil Sekretaris, Muhammad Asril.

Muhammad Asril mengajak gabungan remaja masjid untuk terus melakukan konsolidasi keumatan dan penguatan syiar dakwah.

"Remaja masjid adalah organisasi dakwah. Memakmurkan masjid harus pula diisi dengan kegiatan dakwah dan diskusi keumatan, terutama masalah politik dan ekonomi kreatif umat yang akan mampu menjadi salah satu jalan keluar kemandirian generasi Islam," kata Muhammad Asril.

Menurutnya, remaja masjid harus bisa lebih berkontribusi di semua lini. Terutama menjaga generasi Islam dari upaya pembodohan narkoba.

"Pasca Perang Dunia II, Barat selalu mengincar generasi Islam. Maka itu, unit-unit remaja masjid yang ada di semua lingkungan harus terus proaktif menangkal peredaran narkoba agar generasi kita tidak bodoh," kata Asril.

Asril juga mengajak GRMTH membentuk database masjid dan remaja masjid di seluruh Kecamatan Medan Deli.

"Dengan data ini, nanti kita akan gagas database masjid secara terpusat di Jakarta. Di mana Masjid Istiqlal sebagai pusatnya. Jika sudah jadi, maka akan digagas donasi dan kas jamaah masjid secara nasional. Jadi kalau ada masyarakat yang ingin mendirikan masjid baru, tidak membuat kotak amal di tengah jalan. Cukup dengan database dan kas jamaah masjid nasional itu saja. Jadi semacam kas abadi umat. Tentu jika ini terwujud, akan ada pengawasan ketat," kata Asril.

Asril juga menyinggung tahun politik di Sumatera Utara.

"Politik ini urusan agama. Maka umat Islam wajib ambil bagian dalam proses politik. Kita sepakat memilih pasangan calon pemimpin kita yang seakidah sesuai ajaran agama Islam," tukas Asril.

Dalam pelantikan Gabungan Remaja Masjid Tanjung Mulia-Tanjung Mulia Hilir (GRMTH) dan gebyar Isra Miraj itu, dilantik kepengurusan GRMTH yakni Ketua Mhd Ade mulya, Bendahara Gustiyani dan Sekreyaris Aja Yulia Syahfitri. Kepengurusan dilantik oleh Pembina GRMTH Ari Saputra.

Selain pelantikan, gebyar Isra Miraj mengadakan perlombaan azan, shalawat, busana muslim putra dan putri.

Acara turut dihadiri Sekcam Medan Deli Irfan Siregar, Pembina GRMTH Ari Saputra serta BKM se-Kecamatan Medan Deli.

Juga diisi tausyiah ustad kondang, Mukhlis Panjaitan SPdI. Dalam ceramahnya, Ustad Mukhlis menggarisbawahi makna penting Isra Miraj. Yakni iman, ilmu dan harta yang bermanfaat bagi umat.

"Misalnya seorang Muslim punya mobil yang digunakan untuk ambulans umat. Itulah harta yang bermanfaat bagi umat," kata Ustad Mukhlis.