LABUHANBATU - Suasana bahagia terlihat pada peringatan HUT Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) ke-72, Jumat (13/4/2018) yang digelar di Aula Kodim 0209/LB. Hari itu Tidak seperti biasanya. Sebab, Pengurus Persit KCK Cabang XXXVI dibawah asuhan Ny. Vera Variany Denden Sumarlin, juga merayakan kemenangan timnya yang telah unggul dalam 8 perlombaan. "Ada 8 perlombaan yang kita menangkan pada perayaan HUT Persit ke-72 yang digelar Korem 022/PT. Salah satunya adalah sebagai juara umum Tali Belo, semoga prestasi ini dapat tetap dipertahankan," ujar Vera Variany, usai menyerahkan hadiah tersebut kepada pengurus.

Adapun kedelapan perlombaan yang dimenangkan di sejajaran Korem 022/PT yakni, Juara Umum Tali belo, Juara Umum Tenis Lapangan, Juara Lomba Bernyanyi Duet, Juara Tari Persembahan, Juara Pos yandu, Juara Rumah Sehat, Juara Balita Sehat, dan Juara 3 Bola Volly.

Rasa bangga dan bahagia juga terlihat di wajah seluruh pengurus Persit KCK Cabang XXXVI Kodim setempat, tampak ikatan kebersamaan membuat isteri Dandim 0209/LB ini dinilai telah mampu membina anggotanya.

Selain itu, dalam kesempatan HUT Persit KCK ini pula, sebagai wujud memperkuat tali silaturahmi, Dandim menghadiahkan nasi tumpeng kepada Peltu Sarbanik sebagai Prajurit Tertua di Kodim 0209/LB, yang masih aktif dan akan memasuki masa pensiun.

Tampak hadir, Kasdim Mayor Inf Ertiko Cholifa, Pa Bung Labura Mayor Inf H Syamsul A Harahap, Para perwira Staf, jajaran Danramil, serta diikuti 200-an pengurus Persit KCK Cabang XXXVI Kodim setempat.