MEDAN - Sejak awal tahun 2018, BPJS Kesehatan telah membuka akses layanan untuk memudahkan masyarakat dengan menyediakan kanal-kanal pelayanan di setiap kecamatan di Kota Medan. Program yang dikenal dengan sebutan Goes to Customer ini dilaksanakan di empat titik di bulan Maret seperti Kecamatan Medan Labuhan, Kecamatan Medan Marelan, Kecamatan Medan Amplas dan Kecamatan Medan Selayang.

"Untuk Maret ini ada empat titik yang kita buat, dimulai pukul 09.00 hingga pukul 15.00 dengan jadwal Senin sampai Jumat," sebut Kabid Kepesertaan dan Pelayanan Peserta BPJS Kesehatan Cabang Medan, Supriyanto Syaputra, Kamis (8/3/2018).

Menurut pria yang akrab disapa Anto ini, pelayanan ini akan terus berlanjut sepanjang 2018 dengan tempat-tempat yang berbeda.

"Ini setiap bulan kita putar, karena di bulan Februari kemarin kita sudah buatkan per minggu, ternyata antusias masyarakat ingin menambah supaya jangan seminggu, makanya kita buat pelayanannya selama sebulan untuk tiap-tiap titik," jelasnya.

Goes to Customer ini, kata dia, tak lain untuk memudahkan masyarakat agar tak usah jauh-jauh mendatangi kantor BPJS Kesehatan yang terletak di Jalan Karya Medan. Cukup hanya datang ke kantor kecamatan sesuai jadwal yang telah mereka tetapkan.

"Pelayanannya sama, dari cetak kartu, perubahan data dan informasi, seperti yang dilakukan di kantor, itu sama yang dilakukan teman-teman di kecamatan. Jadi tidak perlu khawatir untuk pelayanan, sama persis dengan yang kita lakukan di kantor BPJS Kesehatan Cabang Medan ini," jelasnya meyakini.

Anto juga menyinggung, pelayanan yang sama juga telah dilakukan pada 2017 lalu. Namun itu hanya point of service. Artinya, hanya sistem drop box.

"Jadi masyarakat itu hanya menaruh berkas, lalu petugas BPJS menjemput. Sekarang tidak lagi, petugas kita yang langsung datang untuk melayani masyarakat seperti yang saya bilang tadi, dimulai cetak kartu dan lain-lain," imbuhnya.

Dia juga menyebutkan, sejak dua bulan terakhir (Januari-Februari) pihaknya telah melayani sebanyak 200-300 KK per hari.

"Di bulan Februari saja kita sudah mendapat kurang lebih 4.500 KK," rincinya.

Makanya, Anto berharap, agar masyarakat dapat memanfaatkan pelayanan ini dengan sebaik mungkin dan tidak perlu repot lagi dengan mendatangi kantor BPJS Kesehatan Cabang Medan.

"Cukup tunggu jadwal pelayanan kita di masing-masing kecamatan. Apalagi kita juga sudah menyebar brosur jadwal pelayanan di kecamatan yang kita serahkan kepada camat dan diteruskan ke lurah hingga kepling," tukasnya.