Panyabungan-Curah hujan yang tinggi melanda Kabupaten Mandailing Natal (Madina) sejak malam menyebabkan tanah longsor menimpa jalur pantai barat, tepatnya jalan provinsi di titik Putaran Opong, Desa Pangaran Gala gala, Kecamatan Panyabungan Selatan, Selasa pagi (19/12/2017).

Akibat tanah longsor menimpa badan jalan sepanjang belasan meter, kendaraan roda empat tidak bisa lewat, hanya kendaraan roda dua saja yang bisa melintas, itupun harus dibantu warga bersama anggota Polsek Panyabungan Selatan.

"Kenderaan tidak bisa lewat akibat longsor karena hujan tadi malam hingga pagi," ujar Joni Nasution, seorang sopir angkutan yang terjebak macet.

Dia menjelaskan, antrian kendaraan saat ini mencapai 1 km, dan terlihat di lokasi sedang bekerja alat berat untuk membersihkan material longsor.

"Kita berharap tanah longsor bisa segera dibersihkan agar kita bisa lewat, "ujarnya.