DELI SERDANG - Sebanyak 300 peserta mengikuti sosialisasi Aplikasi Polisi Kita yang digelar oleh Polsek Percut Seituan di gedung SMK Negeri 1 Percut Seituan di Jalan Kolam Medan Estate, Kamis (2/11/2017) pagi. Dalam kegiatan sosialisasi kali ini yang turut hadir bukan saja dari kalangan masyarakat yang berdomisili di wilayah hukum Polsek Percut Seituan saja, akan tetapi juga dihadiri oleh seluruh kepala desa, kepala dusun serta kepala lingkungan yang ada di Kecamatan Percut Seituan. Bahkan acara tersebut juga dihadiri oleh Camat Percut Seituan, Timor Tumanggor.

Berdasarkan informasi, kegiatan sosialisasi Aplikasi Polisi Kita berjalan dengan penuh semangat dan keseriusan, hal itu dapat terlihat dari raut wajah para peserta yang sangat antusias mendengar arahan dan penjelasan serta cara menggunakan Aplikasi Polisi Kita dari Kapolsek Percut Seituan, Kompol Pardamean Hutahean saat memperkenalkan Aplikasi Polisi Kita tersebut.

Dalam memperkenalkan aplikasi yang hanya bisa digunakan dengan HP android ini, Kapolsek Percut Seituan juga menjelaskan agar masyarakat dapat memanfaatkan Aplikasi Polisi Kita. Bahkan ia juga mengajak masyarakat untuk berperan aktif memberikan informasi tentang adanya tindak kejahatan yang terjadi, dan hendaknya segera laporkan ke polisi dengan memanfaatkan Aplikasi Polisi Kita ini, sehingga tidak perlu lagi datang ke kantor polisi.

"Benar, ada 300 peserta yang terdiri dari Kades,Kadus dan Kepling di Kecamatan Percut Seituan yang ikut sosialisasi Aplikasi Polisi Kita yang digelar di SMKN 1 Percut Seituan," terang Kapolsek Percut Seituan, Kompol Pardamean.

Ditambahkannya, kegiatan sosialisasi untuk memperkenalkan Aplikasi Polisi Kita ini akan terus dilakukan secara rutin kepada masyarakat.