Samosir-Even kedelapan rangkaian Horas Samosir Fiesta (HSF), yakni Samosir Jazz Season akan digelar di Lopo Inn Tomok, Kecamatan Simanindo, Kabupaten Samosir, Provinsi Sumatera Utara pada Sabtu, 28 Oktober 2017, bertepatan pada Hari Sumpah Pemuda.

"Sebelumnya, kegiatan ini kita rencanakan di Pantai Indah Situngkir (PIS) Parbaba, Kecamatan Pangururan. Namun mengingat banyak tamu yang akan datang ke Samosir melalui Bandara Silangit, sehingga kegiatan kita pindahkan ke Tomok, agar mudah dijangkau para tamu," terang Kepala Bidang Promosi Dinas Pariwisata Kabupaten Samosir, Robintang Naibaho.

Dia menjelaskan, anggaran untuk Samosir Jazz Season ini sudah termasuk sewa artis berbiaya sebesar Rp 200 juta, yang bersumber dari APBD Samosir tahun 2017.

Robintang menyampaikan, Samosir Jazz Season akan disaksikan tamu dari Singapura, Malaysia, dan China melalui promosi travel.

"Melalui promosi yang kita lakukan, kita telah mendapat konfirm dari perusahaan travel di Jakarta, Samosir Jazz Season akan disaksikan sekitar 200 hingga 300 orang tamu, ada dari Singapura, Malaysia, dan dari China," ungkapnya.

Sambungnya, kedatangan tamu-tamu nantinya, selain menikmati Samosir Jazz Season, sekaligus berwisata ke Samosir, juga untuk menikmati kuliner khas Kabupaten Samosir.

Adapun artis yang akan meramaikan malam romantisme Samosir Jazz Season, di antaranya Petra Sihombing, Fredrik, dan Friends bersama artis Laudya Chintya Bella, juga artis lokal.