BALIGE-Cukup menarik peringatan HUT ke-72 Kemerdekaan RI di Toba Samosir (Tobasa). Selain di lapangan dengan upacara bedera dan pawai melintasi jalan lintas Sumatra, ternyata juga dirayakan di atas air Danau Toba.

"Kami merupakan komunitas nelayan juga turut ambil bagian untuk perayaan HUT ini," ujar Jimson Simangunsong, Kamis(17/8/2017), di pelabuhan Balige.

Dia menyebut kegiatan untuk memperingati kemerdekaan dilakukan tidak hanya kali itu saja, tetapi sudah sejak tiga tahun lalu dan akan tetap dipertahankan.

"Ini merupakan penghormatan kami pada bangsa dan negara ini. Sekalipun kami hanya nelayan dan mungkin tidak diperhitungkan, tapi punya rasa kebangsaan yang tinggi, " ucapnya.

Pawai para nelayan diikuti 27 kapal dengan penumpangnya adalah masing masing keluarga. Sambil berputar putar juga mereka menyanyikan lagu perjuangan, seperti Indonesia Raya, Maju Tak Gentar, Indonesia Tanah Airku.