LABUSEL - Sebanyak 60 personil Paskibra (Pasukan Pengibar Bendera) HUT RI ke 72 dikukuhkan Bupati Labuhanbatu Selatan H. Wildan Aswan Tanjung didampingi Wakil Bupati, Kholil Jupri Harahap serta sekretaris Daerah Zulkifli dan disaksikan unsur Muspida di jalan Kampung Jawa, Kelurahan Kotapinang, Selasa (15/8/2017). Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga H. Naga Parlaungan Lubis menjelaskan, pengibaran bendera di hari kemerdekaan nanti akan bertempat di lapangan perkantoran Bupati Labusel di Jalinsum Desa Sosopan, Kecamatan Kotapinang.

"Personel Paskibra jumlahnya 60 orang, diambil dari berbagai Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat yang ada di Kabupaten Labuhanbatu Selatan, selasnya.

Sementara itu, salah seorang orangtua peserta Paskibra, H. Lahmuddin yang juga anggota DPRD merasa bangga anaknya termasuk salah satu yang ikut dalam penaikan dan penurunan bendera. Bahkan, kata dia, anaknya ketinggalan pelajaran saat latihan paskibra selama lebih kurang 1,5 bulan.

“Insyah Allah anak saya pasti bisa memilahnya dan itu tidak jadi masalah karena kegiatan baris-berbaris untuk HUT RI ke 72 termasuk kegiatan ekstrakulikuler sekolah juga,” terangnya.

Sementara itu, Dandim 0209/LB Letkol Czi Denden Sumarlin mengapresiasi prosesi pengukuhan peserta Paskibra.

"Melalui proses pelatihan yang telah dilakukan, semoga nanti dapat diaplikasikan dengan baik pada pelaksanaan HUT RI 17 Agustus 2017 dua hari lagi, tetap semangat," ujarnya menyemangati.

Dalam upacara pengukuhan Paskibra tersebut, tampak hadir Dandim 0209/LB Letkol Czi Denden Sumarlin, Wabup Labusel H. Dr. Kholil Jufri Harahap, Kajari Labusel, Joko Wibisono, Danramil 11/KP Mayor Czi Baginda Siregar, dan Kapolsekta Kota Pinang, Kompol SM. Sitanggang.

Pengukuhan itupun diwarnai dengan upacara dengan Bupati Labuhanbatu sebagai inspektur upacara, serta dikomandoi Niko Prasetio, (15) yang beralamat di Blok Songo 40, asal sekolah SMK Kihajar Dewantara Kota Pinang, Labusel.