MEDAN - Warga Jalan Karya Utama, Kelurahan Pangkalan Mansyur, Kota Medan mendadak heboh. Tak hanya warga, lokasi pintu masuk kuburan juga dikerumuni pengguna jalan lainnya saat mengetahui sesosok mayat bayi ditemukan di dalam kantong plastik putih, Sabtu (8/7/2017) pagi. Informasi yang didapat, bayi tersebut dibuang diduga dari hasil hubungan gelap. Penemuan mayat bayi itu bermula saat seorang pria bernama Safruddin yang seorang penjaga makam melihat plastik yang berisi benda mencurigakan di depan pintu masuk Makam Pangkalan Mansyur.

"Saat penjaga makam, Safruddin masuk ke areal makam mendapati bungkusan plastik Putih dan langsung memeriksa plastik itu ternyata isinya mayat bayi. Lalu memberitahukan kepada Kepling dan diteruskan ke Babinkamtibmas," ujar Kompol Wira kepada wartawan.

Ditambahkan Wira mengatakan mayat bayi itu berjenis kelamin laki-laki.

"Bayi itu diduga baru dilahirkan sebelum dibuang karena masih ada ari-ari di tubuh bayi malang itu," ucapnya

Setelah mendapat laporan temuan mayat bayi itu. Petugas Polsek Delitua langsung meluncur ke Tempat kejadian perkara (TKP) untuk mengamankan lokasi.

Pihak kepolisian juga masih menyelidiki apakah bayi tersebut dibuang dalam kondisi hidup atau dibuang saat kondisinya meninggal, serta mengamankan barang bukti 1 Plastik Putih dan baju wanita lengan panjang warna Hitam.

"Masih kita selidiki kasus pembuangan mayat bayi ini. Kita cari tahu siapa orang yang membuang bayi malang ini. Segera kita tangkap pelakunya," pungkas Kompol Wira.