MEDAN - Kepala Seksi Bank Darah Rumah Sakit dan Pemeliharaan Pelestarian Donor Darah Sukarela Unit Tranfusi Darah (UTD) Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Medan, dr Ira Fitrianti Putri Lubis, mengatakan, pihaknya kekurangan stok darah golongan AB. "Tidak seperti lainnya, stok golongan darah AB sangat minim. Tapi nanti akan coba kita minta bantuan ke PMI daerah lain," ungkap Ira kepada wartawan, Jumat (23/6/2017).

Minimnya stok darah AB ini, kata Ira, dikarenakan pendonor di bulan puasa ini jumlahnya terbatas. Bahkan pihak yang biasa mendonorkan darahnya juga menurun.

"Sebelum bulan puasa, stok kantong golongan darah AB ada ratusan. Tapi, kini hanya tersisa 40-an kantong saja," jelasnya.

Ira mengaku, bahwa sebelum lebaran pihaknya memang masih melakukan kegiatan donor darah di beberapa tempat. Tapi hanya mampu mengumpulkan sekitar 20-30-an saja.

"Namun kita tetap usahakan stok darah akan selalu ready," tuturnya.

Adapun stok darah sehat di UTD PMI Kota Medan saat ini 1.113 kantong, terdiri golongan darah A 270 kantong, B 430, AB 45, dan O 368 kantong.