MEDAN - Untuk lolos Liga 2 Tahun 2018 mendatang, Skuat PSMS Medan setidaknya membutuhkan 30 poin. Untuk itu, pelatih PSMS Medan, Mahruzar Nasution bertekad dapat mengantarkan anak asuhnya ke kasta tersebut. Hal ini disampaikan Mahruzar saat ditemui GoSumut, Selasa (25/4/2017), di mess Kebun Bunga.

"Dengan kata lain kita harus meraih kemenangan di 7 laga kandang dan 3 laga tandang dari 24 total pertandingan yang akan dilalui," sebut Mahruzar.

Poin itupun, sambung Mahruzar, belum dalam posisi aman.

"30 poin pun belum bisa dipastikan, tergantung raihan poin lawan. Tapi untuk aman, minimal 11 pertandingan kita bisa menangkan," terangnya.

Bahkan, kata Mahruzar, angka tersebut masih realistis.

"Kalau pemain bisa konsisten, tak menutup kemungkinan bakal melebihi target untuk bisa meraih tiket ke kasta tertinggi," harapnya.