MEDAN - Sebanyak tujuh unit kapal ilegal fishing yang terdiri dari 6 unit kapal asing dan 1 unit kapal lokal diledakkan aparat kepolisian di perairan Belawan tepatnya di dekat Dermaga Pelabuhan Penumpang Lama, Belawan, Medan, Sabtu (1/4/2017).

Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol Rycko Amelza Dahniel yang memimpin peledakkan kapal itu mengatakan, kegiatan ini adalah hasil penindakan tegas petugas terhadap aktiviras illegal fishing di laut.

"Hari ini kita melaksanakan kegiatan bersama dalam penenggelaman tujuh kapal barang bukti tindak pidana illegal fishing," kata Kapoldasu.

Penenggelaman kapal ini, kata Kapolda Sumut, dilakukan secara serentak di sejumlah lokasi di Indonesia. Sebelum penenggelaman, dilakukan live streaming pengarahan dari Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti dari Ambon.

Penenggelaman kapal itu turut disaksikan para pejabat utama di Polda Sumut, Kodam I/Bukit Barisan, Lantamal I Belawan, TNI AU, Pejabat Pemerintah Provinsi Sumatera Utara, serta Pemerintah Kota Medan.