MEDAN-Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah I Medan menyatakan Sumatera Utara tengah mengalami musim pancaroba. Kondisi ini diperkirakan berlangsung hingga Mei mendatang.

“Sumut memasuki musim pancaroba, bahkan di Madina dan Padangsidempuan intensitas hujan tinggi dan terjadi banjir bandang,” kata Kabid Data & Informasi BMKG Wilayah I Medan Syahnan.

Dia mengatakan sejumlah wilayah di Sumut berpotensi terjadi hujan sedang hingga lebat disertai kilat, petir dan angin kencang yang terjadi di Medan, Deli Serdang, Langkat, Binjai, Karo dan sekitarnya. Kondisi ini juga meluas ke wilayah Serdang Bedagai, Tebing Tinggi dan sekitarnya.

“Curah hujan tinggi tergantung daerahnya. Kalau di Medan, hingga kini curah hujan normal. Tapi kalau di kabupaten/kota lain, curah hujan tinggi melebihi 50 mm,” terangnya.

Menurut Syahnan, angin di perairan Sumatera Bagian Utara umumnya bertiup dari Barat Laut hingga Timur dengan kecepatan antara 2 knot hingga 15 knot.

“Melihat kondisi pancaroba ini, kita imbau masyarakat agar mewaspadai potensi banjir bandang. Masyarakat juga diminta berhati-hati apabila ada tanda-tanda banjir bandang seperti airnya berubah warna, menjadi keruh. Jika itu terjadi, segera cari tempat aman,” urainya.