LABUHAN BATU - Kapolsek Panai Tengah AKP M Basyir, tetap memerintahkan personelnya untuk tetap siaga memantau berjalannya Pelaksanaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-46 dan Festival Nasyid ke 31 di Lapangan Bola Kaki PTPN 4 Unit Ajamu, Kecamatan Panai Hulu, Kabupaten Labuhanbatu.

Sebagai upaya dalam memantau pelaksanaan acara itu, personel Polsek, bersama Danramil 04 Labuhan Bilik, tetap melakukan cipta kondisi seperti pemantauan yang mereka lakukan di sekitar lokasi.

"Karena ini sudah menjadi tugas dan tanggung jawab kami, untuk terus mengawal dan memantau kegiatan ini selesai. Harapan kita semoga seluruh rangkaian acara demi acara kegiatan berjalan dengan sukses sampai penutupan nantinya," ungkap Kapolsek, Kamis (30/3/2017).

Selain itu, dirinya meminta agar masyarakat ikut berperan aktif menjaga dan memelihara Kamtibmas membantu aparat Polri dalam melaksanakan tugas-tugasnya sebagai aparat pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat.

"Apalagi ini adalah acara kita bersama masyarakat Labuhanbatu, tolong ingatkan anak-anak kita agar menjauhi narkoba karena ini berdampak buruk bagi pemakainya. Apabila ada di daerah tempat tinggal kita yang mencurigakan tentang peredaran narkoba, kami siap menindak lanjutinya," tegasnya.