MEDAN - Kondisi Sungai Batang Ayumi Kota Padang Sidempuan tepatnya di Sitamang Baru gang Nauli yang meluap saat ini mulai berangsur menurun. Hal ini sebagaimana pantauan Badan penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tapanuli Selatan.

Meski mulai mengalami penurunan, banjir luberan sungai Batang Ayumi masih menggenangi sebagian pemukiman warga di sepanjang bantaran sungai. Sebagian warga bertahan di rumah masing-masing. Akan tetapu, ada pula sebagian warga lainnya memilih mengungsi di kantong-kantong pengungsian yang telah disediakan pemerintah.

Untuk memenuhi kebutuhan konsumsi bagi para warga korban banjir ini, Kodim 0212/TS membuka dapur umum untuk memasakan para pengungsi korban bencana alam banjir bandang.
“Dapur umum ini dibuka sebagai bentuk kepedulian pada warga yang terdampak,” kata Kasdim 0212/TS Mayor Inf Andika Suseso, dalam siaran pers yang diterima redaksi GoSumut, Kamis (30/3/2017). (*)