MEDAN - Warga yang bermukim di sekitar Jalan Titi Pahlawan Simpang Kantor, Kelurahan Martubung, Medan Labuhan terus mengeluhkan kondisi jalan yang sudah kupak-kapik dan hingga kini belum juga ada perbaikan. Amatan GoSumut di lapangan, kerusakan jalan sepanjang 300 meter lebih terjadi di depan Kantor Polsekta Medan Labuhan hingga Rutan Labuhan Deli. Informasinya, jalan rusak ini sudah setahun lebih 'diabaikan' pemerintah.

"Lihat saja bang, jalan lintas rusak ini sudah berulangkali ditinjau pejabat hingga Walikota Medan, namun tak kunjung diperbaiki. Janjinya tempo hari bulan Desember 2016, namun kini janji tinggal janji, warga sepertinya diumbar janji terus,” keluh Hamdan salah seorang warga kepada wartawan, Sabtu (25/3/2017).

Warga yang lain juga mengaku kesal. Sebab, jika hujan mengguyur wilayah Medan Labuhan, jalanan bagaikan kubangan kerbau. Namun jika musim panas, jalanan berlubang ini disesaki debu.

"Seingat kami, sudah berulangkali warga demo. Tetapi tak kunjung juga jalan ini diperbaiki," imbuh warga tersebut.