MEDAN - Wakapolres Pelabuhan Belawan Kompol Siswandi, memimpin pemeriksaan senjata api dan kelengkapan personel Polres Pelabuhan Belawan, Senin (20/3/2017), seusai apel pagi di kantor kepolisian tersebut.

Pemeriksaan senjata api dan kelengkapan personel tersebut, kata Kompol Siswandi, secara rutin terus dilaksanakan.

"Hanya saja pemeriksaan kali ini dilakukan mendadak sesuai arahan dari Bid Propam Polda Sumut," ungkapnya.

Sebenarnya, imbuhnya, hanya senjata api saja yang diperintahkan untuk dilakukan pemeriksaan baik perizinannya maupun kebersihannya. Namun Kapolres Pelabuhan Belawan mengambil kebijakan untuk dilakukan pemeriksaan terhadap kelengkapan personel.

"Diharapkan melalui pemeriksaan senjata api dan kelengkapan personel ini dapat mengurangi tingkat pelanggaran yang dilakukan personel karena pemeriksaan ini juga termasuk dalam kegiatan pembinaan dan pengawasan," tutupnya.