JAKARTA - Malam ini Yayasan Melayu Nusantara Riau Jakarta, bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Riau dan Kemenpar RI, menggelar acara "Pesona Bumi Lancang Kuning" di Hotel JW Marriott, Jakarta Pusat, Jumat (17/3/2017). Acara yang dihadiri Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman, Menteri Pariwisata Arief Yahya serta beberapa duta besar negara sahabat, bakal meriah dengan hadirnya artis penyanyi asal Malaysia Siti Nurhaliza. Selain itu juga ada Nazar dan artis jebolan D Academia Lesty.

Acara bertajuk "Pesona Bumi Lancang Kuning" ini adalah agenda tahunan yang diadakan Yayasan Melayu Nusantara Riau Jakarta, sekaligus untuk mendukung program Pemerintah, dalam hal ini pengembangan Pariwisata.

Menurut Ketua Yayasan Melayu Nusantara Riau Jakarta, Emi Rachman, Pariwisata Riau saat ini sudah banyak diminati para wisatawan dari luar negeri. Itu artinya kata dia, pihaknya juga berkepentingan ikut serta membangun dan mempromosikan semua destinasi yang ada di Riau secara keseluruhan.

"Kemarin malam Kalender Event Pariwisata Riau yakni "Riau Menyapa Dunia" sudah resmi dilaunching di Kementerian Pariwisata, dan malam ini tentunya juga bagian dari mendorong dan mengapresiasi acara tersebut," ungkapnya.

Masih kata dia, Riau adalah merupakan salah satu Provinsi yang bukan hanya kaya akan destinasi wisata, tapi juga kaya akan budaya. "Provinsi Riau adalah pusat budaya Melayu. Dan tentunya sesuai visi dan misi Riau menjadi basis budaya Melayu ASEAN, maka sudah sewajarnya kita harus membangkitkan kebudayaan tersebut," sambungnya.

Dari pantauan GoRiau.com, hadir juga beberapa pejabat Riau dari mulai Kepala Dinas, Dirut Bank Riau, Anggota DPR dapil Riau dan beberapa tokoh Melayu lainya.

Hingga berita ini diposting, acara baru saja dimulai dengan sambutan Ketua Yayasan Melayu Nusantara Riau, Emi Rachman. ***