KISARAN - Ahmad Gibran (2) warga Jalan Merpati, Kelurahan Gambir Baru, Kecamatan Kota Kisaran Timur, Kabupaten Asahan, ini ingin sembuh. Pasalnya, anak pertama dari Pasangan Suami Istri Taufik (30) dan Linda (25), menderita penyakit tumor ganas dan membutuhkan uluran tangan dermawan. “Kami sangat membutuhkan sekali uluran tangan semua pihak untuk membantu anak saya yang sudah divonis oleh dokter mengidap penyakit tumor ganas. Di bagian pinggang sebelah kirinya dan pertumbuhan daging terus membesar sehinga kami tak bisa berbuat apa lagi,” rintih Taufik di dampingi istrinya yang berlinang air mata kepada GoSumut, Minggu (19/2/2017) di kediamannya.

Ikhwal benjolan kecil ini, kata Taufiq, saat Gibran berusia satu tahun empat bulan yang dulu sempat dioperasi. Selang waktu enam bulan, kian membesar dan muncul keanehan di bagian kelamin. Saat itu, keluarga langsung membawa Gibran ke RSU Adam Malik Medan dan sempat dirawat beberapa hari dengan biaya BPJS Kesehatan. Akan tetapi, pihak medis tidak sanggup mengobatinya dan menyuruh pulang.

“Setelah mendengar vonisan dokter, perasaan saya terpukul sehingga tidak tahu lagi mau dibawa kemana lagi anak kami ini,”ujarnya.

“Saya berharap Ahmad Gibran bisa segera sembuh dan sangat mengharapkan bantuan untuk pengobatan dan kesembuhan anak kami,”harap Taufik yang keseharian kerjaannya buruh serabutan yang berpenghasilan pas-pasan seraya menyebutkan nomor Handphonennya 085263432355.