KARO|Desa Sukatendel Kecamatan Tiganderket Kabupaten Tanah Karo kembali diterjang lahar hujan Gunung Sinabung. Dalam insiden tersebut tidak ada mengambil korban jiwa, namun tiga unit rumah dan ladang warga terendam lumpur.

Tidak ada korban jiwa, hanya tiga rumah warga yang terendam lumpur sekitar 20 cm,” ujar Dansatgas Tanggap Darurat Sinabung Letkol Inf Agustatius Sitepu kepada gosumut melalui pesan whatsApp, Kamis (19/1/2017)

Dikatakannya, selain rumah warga, lumpur juga merendam jalan sekitar 2 jam, dan merusak beberapa lahan pertanian bawang milik warga.

"Hujan berintensitas tinggi menyebabkan pemukiman warga kembali dialiri lahar hujan Sinabung. Apalagi, ada aliran sungai yang tersumbat sehingga lahar hujan keluar jalur melewati perumahan dan ladang warga," terang Agustatius Sitepu yang juga menjabat Dandim 0205/TK.

Menurutnya, meski lahar hujan Gunung Sinabung melanda desa itu, namun warga tidak perlu mengungsi. Prajurit TNI-Polri dan Muspika bersama warga telah membersihkan jalan dan rumah yang terdampak lumpur lahar hujan Sinabung tersebut.

“Tidak ada yang mengungsi. Dari sore hingga kini, Tim TNI-Polri dan Muspika setempat bersama warga telah membersihkan sisa lumpur. Apalagi lahar sempat merendam jalan selama dua jam," pungkas Agustatius Sitepu.

"Dan Kondisi sekarang sudah normal. Kita juga berikan bantuan air bersih buat warga,” jelasnya.