BINJAI - Gempa yang terjadi Senin (16/1/2017) malam, di Kabupeten Deli Serdang, terasa hingga ke Kota Binjai. Akibatnya, banyak masyarakat berhamburan keluar rumah untuk menyelamatkan diri.
"Tiba-tiba pusing aja aku bang, rupanya kutengok lampu rumah goyang-goyang, terus aku teriak dan pas keluar rumah rupanya benar gempa," terang Butet.
 
Tak hanya Butet, sejumlah masyarakat yang merasa getaran gempa tersebut langsung berhamburan keluar rumah dan berdiri di pinggir jalan. 
 
"Disini dulu lah kami. Takut pulak masuk dulu. Gempanya terasa kali," ujar masyarakat setempat.
 
Seperti diketahui, gempa di Deli Serdang terjadi dua kali. Dimana guncangan pertama terjadi pada pukul 19.13 WIB dan getaran kedua pukul 19.42 WIB.

Info dari BMKG, gempa pertama terjadi di 3.24 LU, 98.59 BT (23 km Barat Daya Kabupaten Deli Serdang, Sumut), dengan getara 3,9 SR dengan kedalaman 10 km. Getaran tersebut dirasakan di Medan I-II MMI (I SIG).

Sedangkan gempa kedua berkekuatan 5,6 SR, Berlokasi di 3.33 LU,98.46 BT (28 km Barat Daya Kabupaten Deli Serdang, Sumut) dengan kedalaman 10 km.