MEDAN - Puluhan Mahasiswa Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Umsu Bersatu (AMUB), Kamis (12/1/2017), melakukan aksi unjuk rasa di depan Kontor Pos, Lapangan Merdeka Jalan Balai Kota, Medan, untuk menolak rezim Jokowi-Jk, yang dinilai gagal dalam mensejahterahkan rakyat. Menurut seorang Mahasiswa UMSU, Nopriandra, kegagalan pemerintah terlihat dari lambatnya mengatasi permasalahn yang dialami masayarakat serta harga kebutuhan pokok naik.

"Pemerintah lambat dalam menjalankan komitmennya, dimana harga bahan kebutuhan dapur semua naik," kata Nopriandra saat berorasi.

Selain itu, penegakan hukum dan HAM di Indonesia bermasalah, karena Jokowi dengan mudahnya mengangkat orang-orang yang pernah terlibat dalam masalah.

"Tidak pantas, mengangkat mereka yang bermasalah, seperti Wiranto, Ryamrizard dan Budi Gunawan menjadi kepala BIN," ucap seorang yang tidak diketahui identitas saat berorasi.

Setelah melakukan aksi di depan Kantor Pos Jalan Balai Kota, mahasiswa mulai meninggalkan tempat dan langsung jalan menuju kampus mereka di Jalan Muchtar Basri Medan.