JAKARTA - Terobosan kreatif dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat digagas Kepolisian Resort Gresik dengan meluncurkan aplikasi "Go Sigap". Inovasi pelayanan publik aplikasi "Go Sigap" yang di inisiasi dan didukung penuh Kapolres Gresik AKBP Adex Yudiswan, ini dibuat dengan tujuan membantu Kepolisian Republik Indonesia, khususnya Polres Gresik untuk melayani masyarakat agar lebih prima, lebih efisien, respon cepat dan membuat Polri lebih dekat dengan masyarakat.

Hal tersebut diungkapkan Menpan RB Asman Abrur kepada GoNews.co melalui PRESS releasenya, Selasa (04/10/2016) di Jakarta.

"Ini perlu ditiru oleh Kepolisan baik itu Polda, Polres di Wilayah lain. Aplikasi "Go Sigap" juga sudah terintegrasi secara online dan offline ke beberapa mitra instansi Polri, seperti Pemadam Kebakaran, Ambulance, Satuan Pengamanan, Basarnas, PLN, BNN dan lainnya," ujar Asman.

Asman menambahkan, aplikasi "Go Sigap" ini dibagi tiga bagian yakni aplikasi Polri ke Masyarakat, Polri ke Polri, Polri ke Mitra Polri. "Inisiatif dari Polres Gresik merupakan solusi kepada masyarakat untuk membuat pelaporan secara online, mengakses kondisi daerah, seperti kemacetan lalu lintas, musibah dan sebagainya. Bahkan, dalam aplikasi "Go Sigap" ini masyarakat dapat mengakses berita-berita seputar Indonesia maupun mancanegara serta jangkauan masyarakat kepada polisi saat terjadi situasi bahaya atau masalah," tukasnya.

Aplikasi ini kata Asman juga dipermudah dengan peran petugas yang menjadi operator. "Peran penting dari operator ini, untuk memaksimalkan pengarahan anggota di lapangan, karena pergerakannya terpantau secara langsung oleh monitor. Pada saat masyarakat (peminta bantuan) menekan tombol bantuan, maka aplikasi operator yang berada di command dapat memonitoring posisi semua Polisi. Aplikasi ini sangat bermanfaat bagi masyarakat yang ingin meminta bantuan Polisi untuk hadir di lokasi kejadian," tukasnya.

Dengan adanya Aplikasi Go sigap ini, diharapkan Polisi bisa menjadi komando di lokasi kejadian sehingga masalah yang dialami masyarakat dapat terselesaikan dan terkoordinasi dengan baik. "Saya sangat mengapresiasi langkah yang ditempuh Kapolres Gresik AKBP Adek Yudiswan," bebernya.

Sementara itu, AKBP Adek Yudiswan juga menjelaskan, melalui aplikasi ini, seluruh warga masyarakat Gresik bisa mengisi data secara online, kemudian dikirimkan ke server yag selanjutnya akan mengirimkan code booking. "Seperti layaknya masyarakat yang akan naik pesawat terbang," tutur AKBP Adek.

Warga masyarakat pun kata Kapolres, cukup datang ke kantor polisi, dengan sistem yang sudah terdigitalisasi dan nomor urut yang rinci dan pendataan yang maksimal dan sistim yang bagus. "Dengan aplikasi ini, pelayanan masyarakat bisa dilakukan dengan cepat dan banyak orang yang bisa terlayani," ujar Kapolres.

Masih Kata Kapolres "Go Sigap" juga sudah mengembangkan untuk sistem CCTV online live stream yang bisa dilihat secara langsung (live).

"Saat ini kebanyakan CCTV public tidak live (Capture tiap jam yang diunggah). Nah, disini kita sudah mendapatkan formula untuk CCTV bisa dilihat secara langsung oleh ribuan viewer bahkan bisa jutaan," pungkasnya. (rls)