MEDAN - Kasubbag Humas Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) H Adam Malik, Sairi M Saragih mengatakan, jemaah haji asal Kabupaten Langkat berinisial, Mu, 69, yang dirawat di ruang infeksius rumah sakit milik Kemenkes RI itu karena suspek (terduga) Middle East Respiratory Syndrome Corona Virus (Mers-CoV), masih belum sadarkan diri. Menurut Sairi, suhu panas pasien saat ini sekitar 39,7 derajat celsius, dengan tekanan darah 120/70. Pasien, katanya, berada dibawah pengontrolan dokter spesialis paru, dan dipasang selang Nasal Gastri Tube (NGT), oksigen.

"Informasi dari medis tadi, supaya pasien lebih mudah dimonitor. Jika ada indikasi, dipindahkan ke ruangan HDU hari ini, dan si pasien tidak terindikasi Mers-CoV. Itu yang disampaikan dokter ahli paru kepada saya," ungkap Sairi, Kamis (29/9/2016) ketika dikonfirmasi GoSumut.