MEDAN - Lebih sepekan pasca kebakaran yang melanda kampung apung di Belawan, Wali Kota Medan tak juga terlihat mengunjungi  korban kebakaran. Padahal, sebagai kepala daerah di Kota Medan, kehadirannya sangat dibutuhkan demi memotivasi korban. Salah seorang korban yang rumah dan harta bendanya ikut hangus terbakar, Abdul mengungkapkan kekecewaan mendalam atas tak hadirnya Wali Kota Medan ke posko tanggap bencana di Belawan.

"Kami merasa kecewa, sangat kecewa. Harusnya walikota sebagai bapak kami datang kemari, walau hanya untuk menghibur," katanya kepada GoSumut, Senin (29/8/2016).

Ia juga membandingkan Wali Kota Medan dengan seorang anggota DPR RI. Dimana seorang anggota DPR RI yang kantornya jauh dari Belawan sudah mengunjungi, lantas mengapa wali kota yang jarak kantornya dekat belum juga datang.

"Bu Meutya dari DPR aja udh datang kemari. Kasih kami semangat, kasih kami bantuan. Masa walikota yang dekat gak mau kemari," jelasnya.

Ia berharap wali Kota Medan dapat tergugah dan segera mengunjungi korban kebakaran. "Kami harap pak Eldin segera datang kemari. Dia harusnya jadi bapak yang baik buat kami," tandasnya.