JAKARTA - Ketua DPR RI Ade Komarudin yang biasanya ramah terhadap wartawan di lingkungan Kompleks DPR MPR tiba-tiba ngambek.

Bahkan Ade Komaruddin yang sering disapa Akom ini terus terang bosan dengan pertanyaan wartawan khusunya mengenai keberadaan surat soal pergantian kepala Badan Intelijen Nasional (BIN) dari Sutiyoso ke Budi Gunawan.

"Ini pertanyaan hampir setiap saya ketemu wartawan seluruhnya nanya ini terus, jujur ya saya agak bosan juga," ujar Akom, Rabu (24/08/2016) di Gedung DPR RI Senayan Jakarta.

"Bukan apa-apa, tapi memang keberadaan surat itu saya tidak tahu, kenapa mesti harus saya tutup-tupi. Kalau setiap ketemu saya pertanyaannya itu mulu, bosan saya," ujarnya.

Akom juga menegaskan bahwa sampai hari ini, dirinya selaku Ketua DPR belum melihat adanya surat tersebut.

"Malah ada orang bilang begini, pak ketua ini bohong ya? Lho kok saya dibilang bohong bagaimana? mana mungkin saya mau bohong dan biasanya saya tahu tanda-tanda kalau dapat surat seperti itu, tapi ini benar-benat tidak ada tanda-tanda," tegas Akom.

Sebelumnya beredar kabar bahwa surat dari Pemerintah dalam hal ini Presiden Joko Widodo telah dikirim ke DPR. Isi surat tersebut adalah pengajuan pergantian Kepala BIN dari Sutiyoso ke Budi Gunawan. (***)